Friday, May 25, 2012

STOCK MARKET COMMENT, DATED MAY 25, 2012

MARKET UNDER UNCERTAINTY !

Dengan penutupan Index hari ini, membuat pergerakan market mengalami fluktuasi yang tajam. Dibuka dengan minus 16 point, lalu Index terus mengalami tekanan, hingga turun ke level 3958, minus 25 point, lalu turun lagi 53 point ke level 3930, turun lagi 84 point di level  3900, hingga akhirnya sesi 1 ditutup minus 92 point di level 3892.

Sesi 2 dibuka masih dengan minus di sekitar 90 point, walau pun sempat rebound sedikit ke 70 point lebih, namun kemudian Index turun lagi ke level terdalam, 99 point di level 3885. Akhirnya sesi 2 ditutup minus 82 point di level 3902.

Market hari ini : open 3968 high 3970 low 3885 close 3902

Hari ini baik volume mau pun value tidak mengalami peningkatan, bahkan hanya 2.7 miliar saham yang diperdagangkan, dengan value trading sebesar 4.1 T rupiah. Saham yang naik masih ada 43 saham,  52 saham tidak berubah dan 226 saham turun harganya.

Hari ini seluruh sektor industri yang ada berada dalam kondisi tertekan, dimulai dengan sektor Pertambangan yang turun 38 point, diikuti oleh sektor Aneka Industri yang turun 31 point, Manufaktur, turun 18 point, Perdagangan turun 17 point, Infrastruktur, turun 15 point, Perkebunan, turun 13 point, Keuangan, turun 12 point, Industri Dasar, turun 12 point, Konsumer, turun 9 point dan Properti, turun 7 point.

Dengan hasil perdagangan ini, membuat Index akan rawan untuk terkoreksi lebih dalam lagi, walau pun penurunan Index masih belum disertai dengan volume yang massive, namun penurunan yang dalam bisa membuat efek domino, Force Sell di rekening margin nasabah dan cut loss bagi nasabah-nasabah yang mengalami kepanikan.

Jika diukur dengan Fibonaci Retracement, jika ditarik darik tanggal 26 September 2011, the lowest level Index di 3217, hingga tanggal 4 Mei 2012, level tertinggi Index nya 4234, maka jika terkoreksi lagi, akan menuju 32 % retracement di sekitar level 3850. Angka yang tidak terlalu sulit untuk di capai, karena hanya terpaut 52 point saja, dari penutupan hari ini.

Karena itu, untuk sementara ini Investor harus lebih jeli dan waspada, jika mengalami technical rebound, sebaiknya profit taking dulu sampai fluktuasi index menjadi lebih terkendali.

Market 28 Mei 2012

ASII - SELL ON STRENGTH
Pergerakan ASII pun yang tadinya flat, mengalami tekanan jual yang cukup besar, sehingga tetap ditutup  di harga bawah. Karena itu, untuk sementara, jika mengalami technical rebound, bisa melakukan penjualan dahulu, sambil menunggu arah trend yang lebih jelas.

BMRI - BUY ON WEAKNESS
Untuk BMRI, masih ada perlawanan dari buyer,  sehingga harga masih bisa ditarik dan ditutup diharga tengah. 6750 juga merupakan support sementara yang cukup kuat buat BMRI.

BBRI - BUY ON WEAKNESS
Hampir seperti BMRI, BBRI juga masih bisa ditutup di harga yang lebih tinggi dibandingkan low nya, dengan level support sementara di 5650.

BBNI - SELL ON STRENGTH
Hari ini BBNI tidak kuat untuk bertahan, sehingga harus ditutup di harga bawah, 3650. Tidak seperti BMRI dan BBRI, BBNI seolah tidak memiliki kekuatan perlawanan. Karena itu, jika ada technical rebound, sebaiknya Jual dulu.

MORE TRADING IDEAS :

BUY ON WEAKNESS : BBCA - PGAS - TLKM - JSMR

SPECULATIVE TRADING :  LSIP

 
caleb limuel
click the like button below,  if you like this blog's comment

No comments:

THE AMAZON ON LINE BOOK STORE - JUST CLICK AND ORDER HERE