Friday, October 31, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 31, 2008

MARKET DITOPANG OLEH FAKTOR FUNDAMENTAL !!

Hari ini market kembali bergairah, satu dan lain hal, dipicu oleh rally yang masih terjadi di pasar Amerika, juga laporan keuangan kwartal ke 3 yang mulai dipublish, yang ternyata masih dapat membukukan kinerja yang cukup baik, bahkan ada beberapa emiten yang net profitnya tetap bertumbuh di atas 50 %.

Market juga tetap semarak, naik, walau pun regional market, HangSeng, Nikkei, sudah mulai minus, bahkan Dowjones Futures juga sudah minus. Market hari ini dibuka naik 12 point dan terus naik dan akhirnya ditutup naik 82 point di level 1256.

Jika berbicara secara teknikal, secara short term trading, beberapa saham masih menunjukkan trend yang naik. Di antaranya sektor perbankan, sektor perkebunan, sektor pertambangan, saham-saham BUMN, dan grup Astra.
Beberapa saham yang berbau akuisisi juga masih bergerak, di antaranya : BTEL, DEWA.

Secara umum, market besok masih akan rally. Jika terpengaruh oleh market regional, maka paling akan ada koreksi minor, yang mana merupakan timing untuk masuk kembali bagi yang sudah profit taking hari ini.

Yang harus selalu diingat adalah jangan terlena dengan kenaikan indeks dua hari terakhir ini, dengan euforia yang ada dan melupakan faktor-faktor yang dapat menyebabkan indeks terkoreksi lagi. Selalu, jangan overtrade !

Thursday, October 30, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 30, 2008

PEOPLE TENDS TO FORGET !!!!

Seiring dengan rebound di market regional, hari ini, market langsung lari kencang, dibuka langsung naik 29, terus naik tertinggi 67. Market akhirnya ditutup 60 point di level 1173.
Hari ini, di samping naik tinggi, volume dan value juga "kembali" normal, volume 4 miliar lembar dengan value 2 T rupiah.

Hari ini, investor seolah-olah lupa bahwa sejak bulan lalu sampai dengan minggu lalu, market masih berdarah-darah dan tidak ketahuan arah tujuannya. Prediksi dan target indeks yang dimunculkan pun selalu menakutkan. Indeks mau ke 990 lah, support indeks I 1100, support II 1000, support III 900, dari mana tahunya ?
Dalam kondisi panik, apakah orang membuang sahamnya masih menghitung indeks ?

Bahkan ada juga komentar, sekarang bukan saatnya bermain saham, karena belum ketahuan bottom/dasarnya.
Padahal justru sekaranglah saatnya untuk membeli saham-saham bluechip dengan harga murah.
Kejadian sekarang hampir mirip dengan kondisi market di tahun 1999, di mana pemain-pemain baru mulai masuk ke market dan mendapatkan untung ketika market mulai rebound. Gelombang pertama tahun 1999, lalu market turun dan sepi lagi, baru tahun 2003 market rally lagi sampai dengan awal tahun 2008 mencapai angka tertinggi, 2838.

Market, secara global sekarang ini sudah mulai berkurang tekanannya, sehingga jika pun minus di Dowjones, tidak dalam kondisi yang mencekam, bahkan sudah ada rebound sesudah turun. Sedangkan market Indonesia sendiri, masih tetap concern dengan nasib saham-saham grup Bakrie yang masih di suspend.

Bagaimana pun, pergerakan indeks baru dapat di sebut normal, jika nantinya saham-saham yang disuspend mulai diperdagangkan kembali, barulah kelihatan arah indeks yang sesungguhnya.

Jadi walau pun untuk saat ini market bisa rebound, tetapi jangan berpesta dulu, apalagi sampai lupa diri dan over trade, kerugian sedang menunggu jika salah mengambil posisi.

31 Oktober 2008, market terlihat masih tetap bergerak naik, jadi masih ada kesempatan untuk melakukan trading, so.... money always follows the smart investors.....

Wednesday, October 29, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 29, 2008

IT'S TIME TO BUY ?

Mengikuti rally yang terjadi di Amerika, hari ini sebagian besar market regional langsung rebound pada "hari ini" tidak terkecuali Bursa Efek Indonesia.
Namun khusus Indonesia, terjadi anomali, karena market dibuka dengan agresif gap up, tetapi tidak sanggup untuk mempertahankan kekuatan pembelian, sehingga market akhirnya kembali melemah dan sempat minus 14 point, tetapi akhirnya berhasil ditutup positif, plus 2.

Secara teknikal, terlihat bahwa market Indonesia masih dipengaruhi sangat kuat oleh investor yang melakukan short term trading, sehingga begitu market rebound, langsung terjadi aksi profit taking, hal yang sah-sah saja bagi pasar modal di mana pun.

Karena itu, dalam blog ini selalu diingatkan untuk bereaksi cepat untuk merealisasikan keuntungan jika market dibuka dengan agresif yang menyebabkan kenaikan yang berlebihan. Dalam kebanyakan kasus, market yang dibuka dengan tingkat agresifitas yang tinggi akan disertai dengan aksi profit taking, sehingga market akan open high but close low, sehingga membuat trader-trader harian harus menanggung kerugian, karena beli waktu market tinggi dan menjual waktu market koreksi.

Dalam kondisi market yang memiliki volatilitas yang tinggi seperti sekarang ini, mau tidak mau, sekali lagi, harus kembali kepada perhitungan fundamental dan tingkat penerimaan resiko masing-masing investor. Bagi short term trader, harus pandai-pandai memanfaatkan momentum yang ada untuk mendapatkan keuntungan dalam melakukan tradingnya.
Lain bagi long term investor, mereka tidak serta merta menabrak dan membeli apa saja yang bergerak, tetapi menunggu waktu yang baik untuk masuk ke market.

Mengenai waktu yang tepat, tidak seorang pun yang tahu, kapan waktunya, kapan suatu saham sudah dikatakan bottom, atau kapan suatu saham sudah dibilang terlalu murah. Yang dapat dilakukan adalah membeli saham yang memiliki fundamental yang baik, dengan harga yang "relatif" mendekati fair value sesuai dengan analisa masing-masing investor.
Perbedaan persepsi mengenai value saham inilah yang menciptakan harga, sehingga orang membeli dan menjual berdasarkan value yang dia berikan kepada saham yang dibeli atau dijual.

Karena itu, bagi investor yang memang berniat investasi untuk jangka menengah/panjang, saat sekarang adalah saat yang relatif tepat untuk melakukan koleksi saham-saham bluechip.

Happy hunting !

Monday, October 27, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 28, 2008

IT IS TIME TO BUY !!!!

Hari ini, seperti hari-hari sebelumnya, market dibuka langsung minus 47, lalu seperti biasanya langsung meluncur turun hingga minus 77. Sementara tulisan ini dibuat, market sesi 2 baru dibuka satu jam, namun market mulai terlihat ada perlawanan dari sisi pembeli, sehingga beberapa counter mulai berbalik ke atas ke harga penutupan, bahkan beberapa saham BUMN pertambangan malah sudah gain.

Untuk kondisi market sendiri, dari pagi hari ini sudah terlihat tanda-tanda pembalikan, karena indeks sudah mendekati level psikologis di angka 1000. Mendekati angka psikologis, biasanya akan ada pembeli yang mencoba untuk melakukan pembelian kembali, sehingga market menjadi lebih bergairah.

Dengan level indeks 1000 - 1100, kebanyakan saham-saham bluechip big cap sudah dianggap relatif murah, (jika analisa fundamental masih berlaku saat ini). Jika yang dipakai adalah analisa plus/minus indeks dowjones, maka semuanya akan kembali kepada psikologis market, seperti "fear and panic".

Merujuk tulisan kemarin, bahwa kondisi perekonomian masih dalam shape yang cukup baik, walau pun saat ini kurs rupiah juga tertekan, tetapi biar bagaimana pun market crash, justru di situlah terletak peluang bagi investor yang jeli untuk memanfaatkan sentimen market.

Beberapa laporan keuangan emiten yang mulai dipublish juga masih membukukan kenaikan profit sampai dengan kwartal ke 3, artinya "they are doing their job". Ini menandakan bahwa jika dilakukan analisa secara fundamental, kembali kepada earning, company going concern, sound management team, fair value dan faktor-faktor pendukung lainnya, maka seharusnya sekarang-sekarang inilah "TIME TO BUY".

Sekarang tinggal kepada teknis pelaksanaan dan strategi yang akan digunakan untuk melakukan pembelian. Mau menunggu market benar-benar bottom (siapa yang tahu ?) atau mau mulai mengadakan pembelian secara gradual, atau mau lebih yakin, tunggu market benar-benar rebound ke atas baru melakukan pembelian. Masing-masing strategi memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing, tinggal para investor memilih, mana yang lebih sesuai dengan metode tradingnya. Yang penting jangan mengambil horizon yang terlalu pendek dan jangan terjebak kepada margin trading.

Happy hunting !!

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 27, 2008

MARKET MASIH RAWAN KOREKSI TAJAM !!!

Masih seperti hari-hari yang lalu, market hari ini begitu buka langsung turun 59 point, terus bergerak turun hingga terendah minus 87 point di level 1157. Indeks akhirnya ditutup minus 78 di level 1166.

Mengingat kembali apa yang diprediksi orang atau market rumor awal Oktober 2008, bahwa market akan dibawa ke level 1200. Hari ini, rumor ini ternyata benar. Sekarang ini pun sudah beredar rumor market akan dibawa ke level 1000 atau bahkan di bawah nya, pertanyaannya sekarang, who knows ?

Market sekarang ini sudah terlihat tidak rasional, terlihat dengan penurunan harga saham yang kadang-kadang hanya dengan beberapa puluh ribu lembar saja, harga sudah auto reject. Perhitungan fair value, intrinsic value, mau pun fundamental dari emiten pun sudah tidak memadai lagi untuk saat ini. Mengapa ? Karena apa yang terjadi sekarang ini bukan masalah domestik semata-mata, tetapi sentimen global yang merembet ke lokal.

Jika melihat kondisi ekonomi Indonesia sendiri, emiten-emien yang ada, walau pun pasti terpengaruh dengan kondisi ekonomi global yang sedang menuju resesi, masih tidak sejelek apa yang terjadi tahun 1998 yang lalu. Total kredit dalam mata uang asing juga lebih terkendali saat ini, cadangan devisa juga cukup besar, lebih dari 50 M dollar.
Pengaruh perlambatan ekonomi dunia terhadap kinerja emiten di bursa Indonesia relatif baru akan terasa dua sampai tiga bulan ke depan, tergantung jenis usaha dan keterikatannya dengan pasar ekspor secara langsung.

Di Bursa Indonesia sendiri, sentimen yang paling menghantui market adalah kepastian saham-saham grup Bakrie. Semakin lama mereka di suspend, semakin terjadi ketidakpastian pasar, membuat pasar akan semakin kehilangan arah.

Jadi untuk sementara, yang terbaik adalah wait and see dulu, sampai market global sudah mulai mereda dan penurunan indeks global harian mulai lebih terkendali atau market bahkan mulai rebound kembali. Semoga !

Friday, October 24, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 24, 2008

MARKET SEMAKIN VOLATILE !!!!

Hari ini indeks kembali terjengkang, mengikuti market regional yang memang rontok semua. Walau pun Dowjones kemarin ditutup menguat kembali, setelah minus 200 point lebih, namun Dowjones futures hari ini minus dalam, membuat kepercayaan investor rontok kembali.

Walau pun saat ini susah untuk berbicara teknikal, tetapi setidaknya market sudah dalam kondisi oversold, sehingga mudah-mudahan hari Senin yang akan datang akan ada kekuatan beli yang masuk, sehingga market tidak akan turun terlalu dalam lagi.

Bagi investor yang masih memiliki cash, tetap fokus kepada saham-saham bluechip. Sebab begitu market berbalik, saham-saham bluechiplah yang akan naik dulu.

Bagi investor yang sudah memiiliki portfolio, untuk mengurangi kerugian, bisa saja menggunakan saham yang ada untuk ditransaksikan. Jual waktu market naik tinggi waktu pagi hari dan beli kembali waktu market koreksi lagi.
Saat ini tidak usah takut akan kehilangan barang, karena market masih tidak menentu beberapa waat ke depan, hingga kondisi di Amerika lebih stabil.

Thursday, October 23, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 23, 2008

MARKET MASIH VOLATILE !!!!

Hari ini market kembali dibuka turun, seiring dengan penurunan yang terjadi di Amerika dan regional. Market dibuka langsung gap down turun 52 point, bahkan turun terdalam minus 66 point di level 1313. Beruntung market ditutup sedikit menguat, minus sisa 42, di level 1337.

Secara teknikal (jika masih berlaku saat sekarang ini), indeks sudah mulai oversold dan seharusnya sudah bisa melakukan selective buy.

Pergerakan indeks besok juga masih akan dipengaruhi oleh indeks Dowjones nanti malam dan market regional besok pagi.

Pilihan-pilahan saham masih tetap pada saham-saham bluechip yang sudah terkoreksi dalam dan secara valuasi sudah under valued.

Hanya untuk mengingatkan, bahwa program buy back masih tetap berjalan dan jika harga saham-saham yang memiliki program buy back, jika turun terlalu dalam, akan ada pembeli siaga yang menampung di bawah, mumpung dijual dengan harga murah.

Wednesday, October 22, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 22, 2008

SELECTIVE BUY !!!

Hari ini market langsung dibuka minus 17, terus turun sampai terendah 71 point di level 1369. Indeks akhirnya ditutup minus 60 point di level 1379.

Walau pun indeks hari ini turun dalam, tetapi tidak disertai dengan volume yang tinggi, hari ini hanya terjadi 1.5 T rupiah dengan volume 1.5 miliar lembar saham. Artinya hanya sedikit investor yang melakukan penjualan pada hari ini.
Karena itu, untuk saham-saham yang turun dengan tajam, tetapi dengan volume yang tipis, ada baiknya untuk dicollect secara gradual.

Saat ini, investor harus membedakan antara investasi dan trading. Untuk investor yang berinvestasi, beli saham-saham blue chip, BUMN, yang terkoreksi dalam waktu market turun tajam untuk disimpan. Untuk investor trading, sebaiknya memanfaatkan momentum kenaikan dan penurunan indeks untuk melakukan trading buy and sell.
Yang perlu dicermati adalah kondisi market global yang masih tidak menentu, membawa imbas yang langsung ke market Indonesia, jadi untuk melakukan trading pun harus selalu mengacu kepada market global dan regional.

Hari ini tidak ada rekomendasi teknikal dikarenakan tiadanya data feed.

Tuesday, October 21, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 21, 2008

HATI-HATI ANTI KLIMAKS !!!!

Indeks hari ini kembali dibuka langsung open gap up, plus 35 point, naik sedikit lagi sampai plus 42, kemudian sedikit-sedikit mulai melorot, sampai-sampai hampir minus. Beruntung indeks bisa ditutup tetap menguat 13 point di level 1440.

Kondisi market yang seperti ini menunjukkan bahwa market masih rawan profit taking, karena itu, begitu ada kenaikan yang besar, langsung diikuti dengan penjualan, sehingga indeks turun kembali.

Seperti ditulis blog ini berkali-kali, jangan mengejar saham yang sudah keburu naik terlalu cepat atau pun terlalu tinggi, karena berpotensi untuk turun kembali. Jadi sebaiknya jika tidak keburu membeli di bawah, sebaiknya menunggu gelombang berikutnya, karena market masih fluktuatif, harga masih bisa naik dan turun sewaktu-waktu.

Untuk besok, market masih akan konsolidasi, mengikuti trend yang terjadi di regional. Lebih baik mengamati saham-saham secara individu.

Market 22 Oktober 2008

AALI - BOW
ANTM - BOW
ASII - BUY
BBCA - BUY
BBRI - BUY
BDMN - BUY
BMRI - BUY
INDF - SELL INTO STRENGTH
INCO - BOW
LSIP - BOW
PGAS - SELL INTO STRENGTH
PTBA - BUY
TINS - BOW
TLKM - BUY
UNSP - BOW
UNTR - BUY

Monday, October 20, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 21, 2008

MARKET MULAI LEBIH STABIL !!!

Hari ini market masih melanjutkan kenaikannya, selaras dengan rebound yang terjadi di regional market. Tekanan terhadap bursa-bursa global juga sudah mulai berkurang, sehingga jika terjadi penurunan, tidak turun dengan dalam sekali.

Di dalam negeri, masih tersisa satu "PR", yaitu kejelasan terhadap saham-saham grup Bakrie yang sedang dalam negosiasi untuk dijual ke investor strategis. Sepanjang penjualan saham-saham grup Bakrie belum jelas, maka pergerakan market ke depan masih belum stabil. Hal yang ditakutkan adalah terjadi penjualan besar-besar oleh investor, begitu suspensi dibuka tanpa ada kejelasan status penjualannya. Kemungkinan hal ini yang membuat otoritas bursa masih belum membuka perdagangan 3 saham grup Bakrie yaitu BUMI, ENRG dan BNBR.

Untuk market 21 Oktober 2008 masih akan bergerak naik, namun sebaiknya tetap waspada dan jangan mengejar untuk membeli, jika sudah ketinggalan harga.

Friday, October 17, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 17, 2008

MARKET MASIH GONJANG-GANJING !!!

Sedianya, market hari ini akan plus, seperti market-market yang lain, karena tadi malam Dowjones sempat rebound sampai plus 4o1 point, dari turun terdalam 380 point.
Namun, begitu dibuka, market "hanya" plus 3 point dan langsung turun lagi dan akhirnya ditutup minus 63 point di level 1399.

Hari ini tiga emiten dari grup Bakrie dibuka suspensinya dan ketiga-tiganya mengalami auto rejection ke bawah, yaitu BTEL, UNSP dan ELTY.
Untuk saham-saham yang lain, BUMI, ENRG dan BNBR masih belum ketahuan kapan akan dibuka suspensinya. Kemungkinan besar akan menunggu sampai ada kejelasan lebih lanjut mengenai perkembangan kepastian penjualan saham-saham mereka.

Satu hal, semakin lama ketidakpastian dari penjualan saham-saham grup Bakrie ini, akan membuat investor asing semakin tidak nyaman dan akan terpaksa melakukan penjualan yang lebih besar dari sekarang-sekarang ini.

Karena itu, market terlihat masih belum akan naik lagi dalam satu dua hari ke depan, tetapi malah ada kecenderungan untuk turun kembali. Walau pun penurunan yang terjadi mungkin tidak akan sebesar minggu lalu karena adanya program buy back emiten dan adanya pembatasan auto rejection menjadi hanya 10%.

Bagi nasabah yang masih memegang cash, ada baiknya untuk menunggu dulu sementara waktu sampai adanya kejelasan tentang divestasi saham-saham grup Bakrie. Tetapi jika ingin membeli, bellilah saham-saham bluechip yang kembali menjadi murah kembali.

Thursday, October 16, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 16, 2008

MARKET MASIH VOLATILE !!!

Mengikuti bursa global, terutama bursa Amerika, indeks hari ini dibuka langsung terjun ke bawah, minus 78, lalu turun terendah minus 81 di level 1439. Market akhirnya ditutup "hanya" minus 57 di level 1463.

Mencermati indeks hari ini, walau pun masih minus, tetapi sebenarnya volume transaksi tidak besar. Hari ini nilai transaksi yang terjadi hanya 1.9 T rupiah, dengan jumlah saham yang diperdagangkan sebanyak 1.3 M lembar saham. Artinya, walau pun market turun, namun tidak dengan penjualan yang besar, market turun tetapi tidak disertai dengan tekanan yang hebat. Ini bisa dikatakan bahwa hanya sedikit yang menjual di market. Jadi sewaktu-waktu, jika pembeli masuk kembali ke market, market akan naik kembali.

Sekarang ini yang masih harus terus diikuti adalah kondisi market di Amerika, jika di sana minus, esoknya sebagian besar market regional akan turun juga, termasuk market Indonesia. Tetapi jika dalam intraday trading, Dow Jones Futures naik, maka market akan berbalik arah.

Bagi investor yang jeli, sebaiknya melakukan pembelian pada waktu market turun dalam, tetapi dengan volume yang tipis, kemudian menjual waktu market rebound kembali. Beli kembali waktu market koreksi dan seterusnya, untuk menghindari kehilangan profit karena harga saham jatuh kembali, bahkan mengalami kerugian, karena harga saham sudah lebih rendah dari harga pembeliannya.

Yang perlu diingat adalah jangan mengejar harga saham yang sudah naik terlalu cepat dan terlalu tinggi !!!

Rekomendasi tetap pada saham-saham Bluechip dan saham-saham BUMN.

Wednesday, October 15, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 15, 2008

MARKET SEDANG MENCARI TITIK EQUILIBRIUM !!!!

Market hari ini seolah-olah mencapai anti klimaks, sesudah dibuka naik 6 point, terus melaju dan naik tertinggi 44 point, tetapi akhirnya turun pada sesi 2, bahkan sempat turun terendah minus 45 point, tetapi akhirnya indeks ditutup minus 35 point di level 1520.

Seperti ditulis kemarin, khusus hari ini, jangan terlalu agresif, jangan tergesa-gesa untuk membeli, jangan mengejar saham yang sudah naik terlalu cepat, tetapi realisasikanlah keuntungan yang sudah ada. Mengapa ?
Karena market masih belum terlalu kuat, masih volatile, masih sangat tergantung kepada issue-issue yang beredar dari luar, bahkan issue dari dalam seputar Bakrie grup pun masih simpang siur. Jadi untuk sementara sebaiknya main aman dengan cara hit and run.
Jika nanti saham-saham grup Bakrie sudah dibuka suspensinya dan sudah firm corporate action yang mereka lakukan, misalnya menjual saham-saham anak perusahaan mereka ke investor strategic, market baru akan mengambil keputusan apa yang akan mereka perbuat terhadap saham-saham grup Bakrie. Karena itu, sampai kepada pembukaan suspensi tersebut, kelihatannya market masih akan mencari-cari nilai keseimbangan yang baru untuk sementara ini.

Jadi, investor yang menjual barang jangan takut kehilangan barang, karena market sewaktu-waktu bisa berubah arah, walau pun secara valuasi, saham-saham bluechip yang ada sudah under valued.

Market tanggal 16 Oktober 2008 masih terlihat mengalami tekanan jual dari aksi profit taking, jadi jika ingin mengadakan pembelian harus selective buying.
Buy bluechip stocks when market is down significantly !!

Fokus pada : BUMN, Banking : BMRI, BDMN, BBRI, grup ASII !!!

Tuesday, October 14, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 14, 2008

MARKET REBOUND, TAPI BELUM CUKUP KUAT !!!

Setelah ditimpa bencana "tsunami" secara berturut-turut minggu lalu, akhirnya market dalam dua hari berturut-turut naik secara signifikan. Hari ini saja market sudah bertengger di level 1555, naik 197 point dari posisi terendah kemarin di level 1358.

Namun, walau pun indeks hari ini naik tajam, 94 point, tetapi secara makro, market masih mancari titik equilibrium baru. Artinya market Indonesia masih belum terlalu kuat untuk menyanggah penurunan lanjutan jika market global kembali rontok.

Karena itu, jangan tergesa-gesa untuk membeli, jika tidak sempat membeli waktu market jatuh pada hari Senin 13 Oktober 2008 yang lalu. Sebaiknya tunggu koreksi lanjutan baru masuk kembali ke market, supaya tidak membeli dengan harga tertinggi di saat ini.
Jika nantinya market sudah mulai stabil, membeli dengan harga lebih tinggi tidak menjadi masalah, sepanjang sesudah pembelian, harga bergerak naik terus dan investor mendapatkan keuntungan.

Khusus market tanggal 15 Oktober 2008, masih terkonsentrasi ke saham-saham BUMN dan perbankan, saham-saham bluechip dan saham-saham sektor pertambangan dan perkebunan yang sudah terkoreksi dalam harganya.

Monday, October 13, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 13, 2008

TEKANAN JUAL MULAI BERKURANG !!

Walau pun market hari ini dibuka dengan penurunan yang tajam, minus paling dalam hampir 93 point, tetapi akhirnya ditutup menguat sebesar 10 point di level 1461.

Dalam kondisi market yang seperti sekarang ini, setiap saat bisa berubah, jadi harus tetap waspada, jangan terlalu agresif. Market rebound belum bisa dianggap perubahan trend menjadi bagus kembali. Hal ini masih perlu menunggu agar market lebih rasional dan stabil.

Bagaimana arah pergerakan indeks masih banyak ditentukan oleh pembukaan suspensi saham-saham Bakrie grup. Jika ada kejelasan mengenai status saham-saham grup Bakrie, apakah dijual ke investor lain atau ada aksi korporasi akan memberi market kepastian. Apakah akan menjual atau malah membeli kembali saham-saham Bakrie yang sudah keburu dijual.

Untuk market 14 Oktober 2008, masih juga dengan strategi yang sama, beli saham-saham BUMN dan blue chip yang sudah terkoreksi dalam.

Tulisan blog ini edisi yang lalu tetap relevan untuk diikuti.

Happy hunting !!!

Thursday, October 9, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 8, 2008

BESOK BURSA DIBUKA !!!!

Tanggal 10 Oktober 2008, Bursa Efek Indonesia akan dibuka kembali.

Pembukaan market besok juga disertai dengan insentif, antaranya :

1. Peraturan mark to market bagi surat utang yang dipegang oleh perbankan ditiadakan.

2. Buy back saham oleh emiten tidak perlu melalui RUPS.

3. Porsi pembelian kembali juga dinaikkan menjadi 20%

4. Pemerintah akan membentuk Badan khusus untuk membeli saham BUMN yang berkinerja
bagus, tetapi harganya terdiscount dalam.

5. Pemerintah akan menindak tegas pihak-pihak yang melakukan pelanggaran di Pasar Modal.

Dengan demikian saham-saham yang akan bergerak besok bisa saja meliputi :

1. Saham-saham BUMN

2. Saham-saham Perbankan

3. Saham-saham bluechip yang sudah jatuh terlalu dalam

Strateginya adalah, jika market dibuka dengan moderat, boleh membeli, tetapi jika begitu buka harga saham-saham langsung melambung tinggi, maka yang bisa dilakukan adalah hit and run. Beli, naik, langsung jual. Karena jika harga melambung terlalu tinggi dan terlalu cepat, ada kemungkinan pihak-pihak yang membeli diharga murah akan melakukan profit taking, sehingga harga melorot kembali. Jadi, jangan terlalu agresif !

Happy Trading !!!!!

Wednesday, October 8, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 8, 2008

BURSA EFEK INDONESIA DISUSPEND !!!

Hari ini, bursa Indonesia disuspend, sesudah turun 168 point atau 10% di level 1451.
Suspend kali ini merupakan pertama kali dalam perdagangan dihentikan karena penurunan yang terlalu tajam.

Terkait dengan kondisi market Indonesia, seharusnya secara fundamental tidak ada yang berubah banyak. Secara operasional juga tidak ada yang terlalu jelek dari emiten-emiten yang listed di bursa.

Yang berubah adalah kebutuhan likuiditas di market yang menyebabkan investor harus menjual sahamnya, atau force sell karena transaksi margin atau panic selling yang melanda para investor.

Karena itu, suspensi bursa juga dimaksudkan untuk memberikan waktu jedah bagi semua pihak untuk dapat berpikir jernih dan melakukan investasi secara lebih rasional.

Mudah-mudahan sesudah suspensi ini, waktu pembukaan (yang akan diumumkan lebih lanjut) tidak menyebabkan kepanikan lanjutan, yang dapat menyebabkan penjualan lebih masif lagi, tetapi sebaliknya mendapatkan kekuatan baru untuk melakukan pembelian, sehingga harga-harga saham yang sudah terkoreksi tajam dapat bergerak naik kembali.

Semoga !!!

Tuesday, October 7, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 7, 2008

TEKANAN JUAL MULAI BERKURANG !!!

Walau pun market hari ini ditutup minus 29 point di level 1619, tetapi setidaknya market sudah lebih tenang, lebih rasional dan kekuatan daya beli mulai masuk kembali ke market.
Hal ini ditandai dengan berhasilnya indeks mengalami kenaikan sampai plus 3, walau pun dibuka dengan minus 22 point. Hal kedua adalah sesudah plus 3, indeks kembali dibawa turun hingga minus 45 point, tetapi akhirnya menjelang akhir sesi II berhasil ditutup "hanya" minus 29 di level 1619.

Pergerakan indeks hari ini memang sudah diantisipasi dari tulisan di blog ini kemarin mengenai penurunan indeks yang tidak akan turun terlalu dalam lagi hari ini, sesudah mengalami penurunan tajam kemarin.

Sebenarnya, market berpotensi untuk menguat pada hari ini, jika tidak ada kejadian suspensi otoritas bursa terhadap salah satu anggotanya. Berita mengenai suspensi ini pun simpang siur, sehingga tidak dapat diketahui alasan sehubungan dengan suspensi tersebut. Yang beredar pada umumnya adalah karena hubungannya dengan Repo Saham.

Khusus saham-saham Bakrie grup yang hari ini juga di suspend, jika besok langsung dibuka, kelihatannya akan mengalami penjualan besar kembali, kecuali ada pembeli besar yang siap untuk memborong saham-saham tersebut, jika tidak maka Investor akan cenderung untuk melepaskan saham-saham mereka.
Untuk besok 8 Oktober 2008, market seharusnya sudah mulai menguat, karena pada dasarnya market sudah oversold dan underpressure, karena itu sewaktu-waktu bisa rebound kembali.

Market 8 Oktober 2008

AALI - BUY
ANTM - BUY
ASII - BOW
BBCA - SELL INTO STRENGTH
BBRI - BUY
BDMN - BUY
BMRI - BOW
BNBR - SUSPENDED
BUMI - SUSPENDED
INDF - BUY
INCO - BUY
LSIP - BUY
PGAS - BUY
PTBA - BUY
TINS - BUY
TLKM - SELL INTO STRENGTH
UNSP - SUSPENDED
UNTR - BUY

WACTH FOR : BBNI/SMCB

Monday, October 6, 2008

STOCK MARKET COMMENT, DATED OCTOBER 6, 2008

MARKET CRASH ???????

Hari ini merupakan hari yang akan diingat terus oleh para investor Bursa Efek Indonesia ! Betapa tidak, hari ini indeks turun sebanyak 10.028% atau secara absolut turun 183 point di level 1648. Indeks bahkan sempat turun terdalam 198 point di level 1634 !!
Penurunan indeks hari ini merupakan penurunan kedua terdalam sepanjang tahun 2008 ini. Yang pertama pada tanggal 22 Januari 2008, indeks turun terdalam 254 point dan ditutup turun 191 point. Bedanya, penurunan indeks tanggal 22 Januari 2008 segera diikuti dengan market rebound keesokan harinya dan sempat bergerak naik terus selama 10 hari lamanya sesudah itu.

Penurunan indeks hari ini memiliki banyak dimensi, di antaranya adalah akumulasi dari libur panjang selama 4 hari perdagangan, ketika market regional hancur, Bursa Indonesia terselamatkan karena libur panjang.
Lalu, turunnya harga minyak mentah dunia di bawah level $90, karena ketakutan akan perlambatan ekonomi Amerika bahkan dunia, diikuti dengan penurunan harga komoditi lainnya, menyebabkan harga saham-saham berbasis komoditi terkoreksi tajam.

Di dalam negeri, isu mengenai Repo saham grup Bakrie, margin call, short selling bahkan panic selling , melanda Bursa Efek Indonesia. Saham yang sudah dibeli dengan harga yang dianggap murah, ternyata masih dapat dibeli dengan harga yang lebih murah lagi.

Melihat kondisi seperti ini, apa yang sebaiknya dilakukan oleh Investor saham Indonesia ? Apakah sekarang saat yang tepat untuk melakukan pembelian atau malah sebaiknya menjual barang-barang yang sudah ada di tangan ? Menjawab pertanyaan ini, ada 2 hal yang harus diperhatikan.
Pertama, yang paling penting, fokus utama saat ini adalah saham-saham blue chip. Saham-saham dengan kinerja bagus, going cencern perusahaan yang relatif terjamin, yang mengalami penurunan yang berlebihan akibat panic selling.
Kedua, jangan melawan arus ketika panic selling terjadi. Tunggulah sampai penjualan mulai mereda baru lakukan pembelian secara gradual atau bahkan tunggu sampai harga saham mulai merambat naik, barulah lakukan pembelian.

Secara teknikal, market sudah mulai memasuki fase oversold dan masih akan mengalami penurunan dalam satu dua hari ke depan, tetapi beberapa saham sudah boleh dibeli secara gradual, karena secara valuasi sudah termasuk relatif murah dan akan berbalik arah untuk naik kembali. Jadi Buy on Weakness and sell into strong !

Market 7 Oktober 2008

AALI - BOW
ANTM - BOW
ASII - BUY
BBCA - BUY
BBRI - BUY
BDMN - BOW
BMRI - BOW
BNBR - BOW
BUMI - TRADING SELL - BOW
INDF - BUY
INCO - SELL INTO STRENGTH
LSIP - BOW
PGAS - BUY
PTBA - BOW
TINS - TRADING SELL - BOW
TLKM SELL INTO STRENGTH
UNSP - TRADING SELL - BOW
UNTR BOW

THE AMAZON ON LINE BOOK STORE - JUST CLICK AND ORDER HERE