Monday, July 7, 2014

STOCK MARKET COMMENT, DATED JULY 7, 2014

PASAR SAHAM INDONESIA

INDEX : NEW UP TREND ?

Seperti di prediksi bahwa minggu ini Index bisa saja terjadi spike, kenaikan tajam tiba-tiba, ternyata hari ini Index langsung mengalami spike.  Dibuka dengan naik 15 point di pre opening market, lalu sedikit melorot, naik 14 point di pembukaan regular, Index lalu langsung bergerak naik ke atas range 20 point lebih dan dalam waktu setengah jam perdagangan pertama, langsung melejit naik 40 point lebih. Walau pun sempat turun sedikit ke kenakan 30 point lebih, namun kemudian Index bergerak naik kembali ke level 40 point lebih dan ditutup di sesi 1, naik 47 point di level 4953.

Sesi 2 dibuka dengan kenaikan 52 point, lalu langsung naik hingga 60 point lebih, bertahan terus hingga setengah jam menjelang penutupan sesi 2. Menjelang penutupan sesi 2, Index bergerak naik lagi hingga di atas range 70 point lebih dan berhenti di 71 point, 10 menit menjelang post trading.
Index sesi 2 ditutup di post trading dengan naik 83 point di level 4989.

Market hari ini : open 4921 high 4989 low 4918 close 4989

Total volume trading : 6.9 miliar saham
Total value trading : 7.9 T rupiah
Jumlah saham yang naik : 181 saham
Jumlah saham yang turun : 116 saham
Jumlah saham yang statis : 79 saham

Seluruh sektor industri naik hari ini :

Sektor Manufaktur : 25 point
Sektor Konsumer : 25 point
Sektor Aneka Industri : 20 point
Sektor Industri Dasar : 20 point
Sektor Infrastruktur : 18 point
Sektor Perkebunan : 13 point
Sektor Properti : 12 point
Sektor Keuangan : 11 point
Sektor Pertambangan : 8 point
Sektor Perdagangan : 7 point

Dengan kenaikan yang cukup signifikan hari ini, biasanya keesokan hari nya akan ada aksi profit taking, atau market akan menglami paused untuk satu atau dua hari, untuk kemudian naik lagi pada hari berikutnya. Namun melihat hasil perdagangan hari ini, bisa saja Index masih akan bergerak pada perdagangan besok. Karena itu, jika besok Index masih bergerak naik, tidak ada salahnya untuk mengamankan sebagian portfolio dengan merealisasikan keuntungan dan sisakan sebagian untuk hari berikutnya. Jangan sampai keuntungan yang sudah di tangan, terlepas kembali.
Yang harus diingat selalu : Take your profit, before others take yours !

Market 8 Juli 2014

ASII - SPECULATIVE TRADING BUY

BMRI - TRADING BUY

BBRI - SPECULATIVE TRADING BUY

BBNI - TRADING BUY

MORE TRADING IDEAS :

BUY ON WEAKNESS : LSIP - SIMP

SPECULATIVE TRADING : 
BBTN - ADRO - BSDE - SMBR - BJBR - PGAS - CTRP - TOTL - BJTM - INDF - CPIN - AISA - BISI - AALI

happy trading

caleb limuel
click the like button below,  if you like this blog's comment



No comments:

THE AMAZON ON LINE BOOK STORE - JUST CLICK AND ORDER HERE