Thursday, April 3, 2014

STOCK MARKET COMMENT, DATED APRIL 3, 2014

PASAR SAHAM INDONESIA

INDEX : IN DECISION  !

Hari ini Index dibuka dengan naik 7 point di pre opening, lalu naik lagi 10 point di pembukaan regular dan sepanjang hari perdagangan berada di teritori positif. Setelah dibuka naik, lalu Index masih tetap bertahan di range kenaikan 10 point lebih hingga satu setengah jam perdagangan, sesudah itu mulai bergerak naik ke level 20 point lebih dan tetap stabil di range tersebut hingga sesi 1 ditutup naik 19 point di level 4889.

Sesi 2 dibuka naik 23 point, lalu juga masih stabil di range kenaikan tersebut, barulah setengah jam kemudian sedikit melorot, tinggal naik 10 point lebih, hingga 15 menit menjelang penutupan sesi 2. Index akhirnya ditutup naik 21 point, di level 4891, naik di perdagangan post trading.

Market hari ini : open 4877 high 4896 low 4876 close 4891

Total volume trading : 4.9 miliar saham
Total value trading : 5.8 T rupiah
Jumlah saham yang naik : 148 saham
Jumlah saham yang turun : 132 saham
Jumlah saham yang statis : 100 saham

Sektor Industri yang naik :
Sektor Aneka Industri : 10 point
Sektor Infrastruktur : 6 point
Sektor Industri Dasar : 5 point
Sektor Manufaktur : 5 point
Sektor Pertambangan : 5 point
Sektor Keuangan : 4 point
Sektor Properti : 2 point

Sektor Industri yang turun :
Sektor Perkebunan : -9 point
Sektor Konsumer : -2 point
Sektor Perdagangan : -0.7 point

Dengan penutupan Index hari ini, dimana masih terpaut 11 point dari titik tertinggi Index belun lalu dan Index yang ditutup di level high, walau pun tidak highest, bisa saja menandakan bahwa market masih akan mengalami rally pada perdagangan besok.
Bisa saja besok Index akan menembus level 4903 dan akan mencoba level psikologis berikutnya di level 5.000 ! Tinggal 100 point lagi !

Namun masih ada satu hal yang perlu diperhatikan, bahwa saham-saham yang memiliki kapitalisasi besar dan bobot Index besar juga, sudah mulai memasuki area jenuh beli, jadi sewaktu-waktu juga market bisa saja berbalik arah. Jadi walau pun ada optimistis, perlu juga disertai dengan kewaspadaan. Jangan sampai over confidence.

Market 4 April 2014

ASII - SELL INTO STRENGTH

BMRI - SELL INTO STRENGTH

BBRI - SPECULATIVE TRADING BUY

BBNI - SELL ON STRENGTH

MORE TRADING IDEAS :

BUY ON WEAKNESS : ICBP

SPECULATIVE TRADING :  TOTL - INTP - MAIN

Mayoritas saham sudah berada di area over bought, jadi walau pun masih memilikimpeluang untukbergerak naik, namun disertai juga dengan resiko trading yang makin besar. be careful !

ps : blog ini akan absent selama 2 hari, Jumat 4 April 2014 & Senin 7 April 2014 dan akan aktif lagi pada Selasa 8 April 2014

happy selling

caleb limuel
click the like button below,  if you like this blog's comment

 


No comments:

THE AMAZON ON LINE BOOK STORE - JUST CLICK AND ORDER HERE