Tuesday, June 26, 2012

STOCK MARKET COMMENT, DATED JUNE 26, 2012

OVER BOUGHT, YET STRONG ENOUGH ?

Walau pun sudah berada dalam kondisi over bought dan stochastic sudah bergerak turun, namun Index kelihatannya masih tetap kuat. Dibuka dengan minus 3, namun penurunan Index hanya berlangsung 2 menit perdagangan saja, karena mulai menit ke 2 dari pembukaan, Index sudah berubah menjadi positif dan terus bergerak naik, sempat naik hingga 21 point, akhirnya sesi 1 ditutup dengan kenaikan 9 point di level 3867.

Sesi 2 berjalan, market masih berada dalam teritori positif, bergerak dalam range sekitar 15 - 25 point kenaikan, sempat naik tertinggi, plus 32 point, akhirnya sesi 2 ditutup naik 23 point di level 3881.

Market hari ini : open 3854 high 3889 low 3849 close 3881

Volume hari ini mencapai 8.6 miliar saham, karena adanya crossing saham ENRG sebanyak 5.6 miliar saham. Value trading sebesar 3.9 T rupiah, termasuk crossing juga. Saham yang naik ada 147 saham, yang tidak berubah ada 81 saham dan yang turun ada 79 saham.

Kecuali sektor Properti dan Konsumer yang masing-masing turun 1.6 dan 0.2 point, sektor industri yang lainnya naik semua. Pertambangan naik tertinggi, 45 point, disusul oleh Perkebunan, naik 31 point, Aneka Industri, naik 7 point dan sisanya naik di bawah 6 point.

Dengan penutupan hari ini, menunjukkan bahwa Index masih cukup kuat atau masih terjaga, terbukti dengan penutupan kemarin yang sudah di ujung dari gap yang menganga, namun hari ini, bukannya bergerak turun, Index malah bergerak naik kembali.
Dengan kenaikan yang terjadi hari ini, membuat Index menjadi Mixed, atau sementara ini bergerak side ways dengan rentang 3843 - 3893. Namun melihat stochastic dan moving average yang keduanya sudah bergerak turun, maka Index masih memiliki kemungkinan untuk turun pada perdagangan besok, kecuali bisa melewati 3893, namun sudah ada angka 3944 yang akan menghadang.

Market 27 Juni 2012

ASII - TRADING BUY
Hari ini ASII bisa bertahan di harga low kemarin, 6700 dan ditutup positif menurut candle. Karena itu, besok merupakan hari ketiga sesudah kenaikan panjangnya. Dengan pola Two Rising Method, berarti ASII seharusnya akan bergerak naik. Namun sementara mungkin akan sedikit tertahan di harga 6900, kecuali bisa menembus harga tersebut, jika tidak sebaiknya 6900 merupakan harga untuk profit taking.

BMRI -  SIDE WAYS
Untuk sementara BMRI masih bergerak side ways, dengan range 6950 - 7350, bahkan bisa lebih pendek, 6950 - 7250. Penutupan hari ini dengan pola grave stone membuat BMRI makin lemah.

BBRI - SIDE WAYS TO HIGHER
BBRI  masih memiliki sedikit buying power, sehingga harga masih bisa dipertahankan dan ditutup di harga atas. Sementara ini 6150 merupkan resistensi BBRI.

BBNI - SIDE WAYS
Untuk sementara, BBNI masih berada dalam range 3725 - 3825.

MORE TRADING IDEAS

BUY ON WEAKNESS : ASRI - BSDE - MNCN - UNVR

TRADING BUY : KLBF - AKRA - CTRA - UNTR - SMCB

SPECULATIVE TRADING : ENRG - BWPT -HRUM

happy trading


caleb limuel
click the like button below,  if you like this blog's comment





 


No comments:

THE AMAZON ON LINE BOOK STORE - JUST CLICK AND ORDER HERE